INDOPOS.CO.ID – PT Sharia Multifinance Astra (PT SMA) dengan brand service-nya bernama AMITRA yang merupakan anak perusahaan PT Astra International Tbk dan bagian dari FIFGROUP dalam menyediakan pembiayaan syariah, memberikan peluang penghasilan tambahan baru bagi masyarakat. Peluang ini dapat dimanfaatkan melalui Program Kerja Sama Rekanan yang dilakukan bersama dengan AMITRA.
Program ini cukup menarik dan mudah dengan proses yang sederhana. Individu yang ingin menjadi rekanan AMITRA cukup mendaftarkan diri melalui https://bit.ly/JoinSahabatAMITRA dan selanjutnya akan dihubungi oleh SyAO AMITRA Cabang terdekat. Setelah melakukan proses pendaftaran, rekanan AMITRA hanya perlu menjadi referral, yaitu merekomendasikan dan membantu calon jamaah untuk mendaftar pembiayaan Haji di AMITRA.
Melalui kontribusi tersebut, rekanan yang secara aktif merekomendasikan layanan pembiayaan AMITRA akan mendapatkan hadiah khusus yang akan diberikan atas pencapaiannya. Peluang ini semakin terbuka lebar dengan jaringan AMITRA yang luas, sehingga kesempatan ini terbuka bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Hal ini telah dirasakan oleh salah satu rekanan AMITRA, Muhammad Izzudin, yang sudah menjadi rekanan utama. Melalui program ini, lewat kontribusinya, Izzudin telah berhasil mendapatkan hadiah berupa 1 unit motor Honda PCX. “AMITRA adalah solusi dalam membantu calon jamaah Haji yang ingin berhaji dan salah satu bentuk istita’ah kita dalam berhaji,” tutur Izzudin menyampaikan testimoninya.
Presiden Direktur PT SMA, Inung Widi Setiadji, mengatakan ini menjadi kesempatan baik untuk bisa dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia dalam mencari peluang baru untuk menambah penghasilan. “Di tengah gencarnya kebangkitan perekonomian Indonesia saat ini, banyak masyarakat yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan di luar penghasilan utama, melalui program kerja sama kemitraan dari AMITRA, kami berinisiatif untuk membuka peluang tersebut. Banyak manfaat yang bisa didapatkan dengan mengikut program kegiatan ini,” tutur Inung.
Tidak hanya itu, seorang rekanan juga berkesempatan mendapatkan dukungan penyelenggaraan kegiatan keagamaan dari AMITRA. Dukungan ini tentunya dapat dimanfaatkan oleh rekanan dalam menyelenggarakan berbagai program kegiatan yang dapat menambah peluang dalam meningkatkan kinerjanya, sehingga dapat meningkatkan penghasilan tambahan yang bisa didapatkan dari AMITRA program keagenan tersebut. (srv)