Taylor Hawkins Meninggal, Foo Fighters: Semangat Bermusiknya Akan Hidup Selamanya

Drummer band rock Foo Fighters

Drummer band rock Foo Fighters, Taylor Hawkins. (Instagram/@taylorhawkinsofficial )

INDOPOS.CO.ID – Penabuh drum band rock Foo Fighters, Taylor Hawkins meninggal dunia di usia 50 tahun pada, Jumat (25/3/2022) waktu setempat. Kepergian itu menyikan duka mendalam bagi pada personelnya.

Kabar duka tersebut, diumumkan secara langsung pihak Foo Fighter melalui pernyataan resmi melalui akun Instagram miliknya. Band asal Seattle, Washington, Amerika Serikat itu mengenang sosok Hawkins semasa hidupnya.

“Keluarga Foo Fighter berduka atas kepergian, yang tragis dan terlalu dini dari Taylor Hawkins yang kami cintai. Semangat bermusiknya dan tawanya yang riang akan hidup bersama kita selamanya,” kata Foo Fighter dalam akun Instagram @foofighters, Sabtu (26/3/2022).

Dalam akun Instagram mereka meminta semua pihak menjaga privasi mendiang personelnya itu dengan baik. Tak ada keterangan detil terkait penyebab meninggalnya.

“Hati kami tertuju kepada istri, anak-anak, dan keluarganya dan kami meminta agar privasi mereka diperlakukan dengan sangat hormat di masa sulit yang tak terbayangkan ini,” tambahnya.

Hawkins lahir dengan nama Oliver Taylor Hawkins di Fort Worth, Texas, pada tahun 1972. Dia meninggalkan seorang istri bernama Alison dan tiga orang anak.

Foo Fighters dijadwalkan tampil di Festival Lollapalooza di Brasil pada hari Minggu (27/3/2022) dan di Grammy Awards pada 3 April. Juga memiliki sejumlah jadwal tur di wilayah Amerika Utara, Eropa, Australia dan Selandia Baru yang dijadwalkan hingga Desember.(dan)

Exit mobile version