Emak-emak Geruduk Warga Akibat Kaitkan Rizieq dengan Holywings, Ini Kata Polisi

holywings

Satpol PP Jakarta Barat menutup salah satu bar-resto Holywings di kawasan Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat. (Indopos.co.id/Dhika Alam Noor)

INDOPOS.CO.ID – Video amatir memperlihatkan emak-emak mendatangi rumah guru sekolah di kawasan Bojongsari, Depok, Jawa Barat. Mereka mempersoalkan karena penutupan Holywings dikaitkan dengan Habib Rizieq Shihab.

Guru sekolah tersebut diduga melecehkan Rizieq Shihab melalui unggahannya di media sosial. Sehingga memantik kemarahan masyarakat.

“Kenapa yang kena sasaran Habib Rizieq, nggak nyambung, Bu. Kita datang ke sini karena Holywings telah melecehkan, menistakan Nabi Muhammad. Saya sebagai umatnya tidak terima,” kata emak-emak dalam video akun Twitter @pencerah_

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan menyatakan, kejadian tersebut terjadi pada, Senin (4/7/2022) kemarin. Ada unggahan melalui akun media sosialnya yang tidak dapat diterima mereka.

“Itu benar terjadi pada hari Senin tanggal 4 Juli 2022 kurang lebih pukul 13.00 di rumah ibu Eni Rahaeni yang beralamat di Jalan Raya Parung-Ciputat, Bojongsari, Depok,” kata Zulpan di Jakarta, Selasa (5/7).

Salah satu outlet Holywings di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat resmi ditutup oleh Satpol PP Jakarta Barat. Foto: indopos.co.id/Dhika Alam Noor

“Ini terkait dengan ibu ini mengunggah di akun media sosialnya ada unggahannya di situ, yang katakanlah tidak diterima oleh kelompok ibu-ibu yang mendatanginya,” tambahnya.

Ia mengatakan, aparat kepolisian dan TNI turut hadir di lokasi saat peristiwa itu terjadi. Gambar nampak dari video itu bukan suatu persekusi, melainkan melakukan musyawarah.

“Langkah dari kepolisian tentunya memberikan perlindungan kepada semua warga masyarakat. Dalam kesempatan itu pun sebenarnya sudah ada pendampingan Bhabinkamtibmas dan Babinsa di situ mengantisipasi hal-hal tidak diinginkan,” ucapnya.

Seorang guru sekolah itu telah menyampaikan permohonan maaf kepada mereka. “Jadi tidak ada di situ tindakan persekusi. Dalam musyawarah itu, ibu Eni menyatakan permohonan maaf terhadap kelompok ibu itu,” imbuh Zulpan.

Adapun unggahan yang diduga dibuat guru sekolah tersebut menyinggung mantan petinggi Front Pembela Islam (FPI), dengan penutupan Holywings buntut promo miras bernada penistaan agama. “Soalnya si Rizieq sudah tidak terima upeti lagi dari diskotek itu,” tulisnya. (dan)

Exit mobile version