Sekian Kali Data Pribadi Diduga Bocor, Pengamat: Bubarkan Saja BSSN

Retas-Data

ilustrasi hacker Foto: dok indopos.co.id

INDOPOS.CO.ID – Lebih baik Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dibubarkan. Juga Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) dicopot, karena tak memiliki kemampuan memimpin lembaga tersebut.

Pernyataan tersebut diungkapkan Direktur Political Public and Policy Studies (P3S) Jerry Massie melalui gawai, Minggu (11/9/2022).

Ia mengaku heran atas pernyataan Istana yang membantah telah terjadinya peretasan data. “Aneh mereka (istana) bantah peretasan. Mereka pada dasarnya tak punya orang ahli IT yang baik, juga di BSSN,” katanya.

Ia mengingatkan, agar pemerintah memperkuat sistem keamanan data pribadi seperti Presiden dan lembaga lainnya.

“Tak usah banyak berkelit, harus perkuat sistem keamanan data pribadi seperti presiden dan lembaga,” ucapnya.

ilustrasi data pribadi
Foto: dok indopos.co.id

Sebelumnya, hacker Bjorka mengklaim telah meretas 1,3 miliar data kependudukan masyarakat Indonesia beserta provider telekomunikasi. Dia juga mengaku membobol dokumen rahasia milik Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) dan Badan Intelijen Negara (BIN).

Bahkan, Hacker Bjorka kembali mengancam membocorkan data MyPertamina. Sebelumnya juga dia membagikan data pribadi diduga milik Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate.
(nas)

Exit mobile version