Jelang Mutasi di Pemprov Banten, Tempat Keramat dan ‘Orang Pintar’ Didatangi Oknum PNS

Orang-Pintar

foto ilustrasi 'orang pintar'

INDOPOS.CO.ID – Menjelang pelaksanaan mutasi dan rotasi pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Banten, sejumlah jasa paranormal atau ‘orang pintar’ dan tempat yang dianggap keramat kini banyak didatangi oleh para oknum PNS.

Kedatangan para oknum PNS tersebut ada yang bertujuan untuk silaturahmi dan bertanya apakah jabatan yang diembannya selama ini aman dan tidak terkena mutasi. Namun, ada juga yang minta doa agar bisa bisa mendapatkan promosi jabatan atau naik pangkat.

“Yang datang kesini itu tidak hanya meminta naik jabatan, namun ada juga yang hanya silaturahmi dan bertanya apakah dalam mutasi mendatang jabatannya tetap aman. Namanya juga nyare’at, ada yang dikabulkan dan ada juga yang belum,” ungkap seorang paranormal di salah di kecamatan di Kabupaten Tunjung Teja, Kabupaten Serang kepada indopos.co.id, Kamis (2/3/2023).

Sementara Yayan, tokoh masyarakat Kampung Cihaseum, Kecamatan Cimanuk, Kabupaten Pandeglang, mengakui belakangan ini banyak dari kalangan PNS yang datang ke tempat keramat pemandian Cipalias yang terletak di Desa Kupa Handap, Kecamatan Cimanuk, Pandeglang untuk meminta ‘barokah’ dari tempat yang selaam ini dianggap keramat oleh masyarakat sekitar.

“Biasanya kalau menjelang Pemilu, Pilkades dan mutasi dan rotasi jabatan di pemerintahan, setiap malam banyak yang datang hanya sekadar mandi di sumur Cipalias,” ungkap Yayan.

Menurut Yayan yang juga tokoh pemuda setempat, kedatangan mereka ke Cipalias tidak hanya meminta jabatan dan menaikan derajat, namun ada juga yang datang mandi untuk meminta jodoh.

“Di Cipalias itu ada 5 sumur.Yaitu, sumur Cipanganten yang bertujuan untuk meminta jodoh atau yang diitinggalkan oleh pasangannya, meminta agar pasangannya itu bisa kembali dengan mandi di sumur Cipanganten dan tentu saja didampingi oleh kuncen,” terang Yayan.

Selain itu, kata Yayan, ada juga sumur Cipalias yang betujuan untuk mengatasi persoalan hukum atau yang dikejaar kejar hutang, banyak warga yang mempercayai dengan mandi di sumur Cipalias akan mendapatkan solusi.

Sementara di sumur Cipangkat, adalah untuk para pegawai negeri maupun swasta agar disayang oleh pimpinan dan mendapat promosi jabatan yang diinginkan.

“Ada juga sumur Cilancar untuk kelancaran usaha atau bisnis, dan ada sumur Cibarani untuk menambah kewibawaan, keberanian dan kepercayaan diri,” tandas Yayan.(yas)

Exit mobile version