Sah! Agus Subiyanto Jadi Panglima TNI

Sah! Agus Subiyanto Jadi Panglima TNI - agus 1 - www.indopos.co.id

Presiden Jokowi melantik Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (22/11/2023). Foto: Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden

INDOPOS.CO.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (22/11/2023). Jokowi kemudian mengambil sumpah jabatan kepada yang dilantik.

Semula Jokowi menanyakan kesediaan Agus Subiyanto mengikuti ucapannya dalam sumpah jabatan. Pelantikan Panglima TNI itu berbarengan dengan pelantikan keanggotaan Dewan Pimpinan dan Pertimbangan Pusat Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI).

Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Presiden Nomor 102 TNI Tahun 2023, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima TNI yang dibacakan Sekretaris Militer Presiden Laksda TNI Hersan.

“Demi Allah, saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara,” kata Jokowi mendiktekan sumpah jabatan, Jakarta, Rabu (22/11/2023).

Agus menggantikan Laksamana Yudo Margono yang memasuki usia pensiun, yakni 58 tahun, pada 26 November 2023.

Jenderal TNI Agus Subiyanto saat berada di Gedung DPR RI dalam rangka menjalani fit and proper test. (Dok Dispenad)

Jokowi telah melantik Agus Subiyanto sebagai Kepala Staf Angkatan Darat pada 27 Oktober. Tak berselang lama, ia kemudian mengusulkan Agus sebagai panglima TNI.

Rapat Paripurna ke-9 DPR Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023-2024 menyetujui, Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI, seperti yang diajukan Presiden Joko Widodo kepada DPR. (dan)

Exit mobile version