INDOPOS.CO.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah mengumumkan, daftar nama panelis yang menyusun pertanyaan agenda debat ketiga Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Salah satu di antaranya berasal dari Universitas Pertahanan (Unhan), sehingga menjadi sorotan.
Panelis dari Unhan ialah Pakar Keamanan Universitas Pertahanan Dr. Kusnanto Anggoro dan eks Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) sekaligus Ketua Dewan Guru Besar Universitas Pertahanan Laksamana TNI (Purn) Prof. Dr. Marsetio.
Komisioner KPU RI August Mellaz menjelaskan, pemilihan panelis dalam agenda debat mempertimbangkan kapasitas sesuai bidang keilmuannya. Hal tersebut terdengar normatif.
“Yang kita ambil kan bukan masalah itu, kita ambil kompetensinya” kata Mellaz di Jakarta dikutip, Kamis (4/1/2024).
Terpilihnya panelis dari Unhan menjadi sorotan, sebab pergurutan tinggi itu di bawah Kementerian Pertahanan (Kemenhan). Menhan saat ini ialah Prabowo Subianto, yang ikut berkontestasi Pilpres 2024.
Di sisi lain, tema debat ketiga ialah pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik dan politik luar negeri. Agenda adu gagasan itu dihelat di Istora Senayan, Jakarta.
Seluruh paslon dan media penyelenggara telah menyepakati perluasan tema Debat Pilpres 2024 ketiga itu. Semula hanya diagendakan empat tema.
“Nah pertahanan dan keamanan tetap jadi tema tersendiri, kemudian hubungan internasional kami ekspan dengan globalisasi,” tutur Mellaz.
“Kemudian geopolitik sebagai isu tersendiri itu, kami ekspans dengan politik luar negeri,” sambungnya. Pelaksanaan debat bakal digelar akhir pekan atau tepatnya pada, Minggu (7/1/2024). (dan)