Imbau Masyarakat Mudik Pakai Transportasi Umum, Anies: Manfaatkan Interaksi dengan Keluarga

anies

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Instagram/@aniesbaswedan)

INDOPOS.CO.ID – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau, masyarakat hendak mudik Lebaran 2022 menggunakan transportasi publik demi menghindari kelelahan saat menempuh perjalanan. Serta disiplin menerapkan protokol kesehatan.

“Saya mengimbau masyarakat menggunakan kendaraan umum, sehingga mengurangi risk kelelahan di jalan,” kata Anies usai meninjau terminal Kalideres, Jakarta Barat, Jumat (29/4/2022).

Pemudik diingtakan agar menghindari hal-hal yang bisa memicu penularan Covid-19, dengan memakai masker dan menjaga jarak misalnya. Di sisi lain, pemudik menggunakan angkutan umum bisa merekatkan ikatan keluarga.

“Kemudian juga di sepanjang jalan gunakan manfaat berinteraksi dengan keluarga. Ikuti protokol kesehatan selama di kampung dan juga di perjalanan,” ujar Anies.

Secara umum arus mudik di Terminal Kalideres berjalan dengan lancar, meski sempat terjadi penumpukan penumpang. Lantaran keterlambatan armada bus yang belum kembali dari luar kota.

“Terjadi penumpukan penumpang karena kendaraan bus yang ke luar kota belum sampai kembali ke Jakarta,” ujar Anies.

Jumlah pemudik pada Lebaran 2022 diperkirakan sesuai dengan hasil survei Balitbang Kemenhub yakni, sebanyak 85 juta pemudik. Berdasarkan data dihimpun pengelola Terminal Kalideres, jumlah penumpang yang berangkat hingga pukul 16.00 WIB mencapai 2.016 orang. (dan)

Exit mobile version