Porter Stasiun Pasar Senen Meraup Untung di Musim Mudik Lebaran 2022

senen

Peningkatan jumlah pemudik di stasiun Pasar Senen. (Nasuha/ INDOPOS.CO.ID)

INDOPOS.CO.ID – Musim mudik lebaran 2022 menjadi berkah sendiri bagi porter (jasa angkut) di stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat. Salah satunya Husen. Pria genap 38 tahun ini mengaku pendapatannya meningkat 60 persen pada musim mudik lebaran tahun ini.

“Alhamdulillah pendapat naiklah 60 persen dibandingkan hari-hari biasa,” ujar Husen ditemui INDOPOS.CO.ID, Jumat (29/4/2022).

Ia mengaku kewalahan dengan meningkatnya jumlah calon penumpang melalui Pasar Senen. “Kami akui kewalahan melayani calon penumpang,” katanya.

Ia mengatakan, porter di stasiun Pasar Senen dibagi menjadi dua shift. Pembagian shift tersebut berdasarkan ganjil genap nomor punggung porter.

“Di sini berlaku ganjil genap. Misalnya hari ini (29/4/2022) porter dengan nomor punggung ganjil masuk shift pagi. Sementara porter nomor punggung genap masuk malam,” terangnya.
(nas)

Exit mobile version