Kominfo Luncurkan Program Literasi Digital Sektor Pendidikan di DKI Jakarta

Kominfo Luncurkan Program Literasi Digital Sektor Pendidikan di DKI Jakarta - literasi - www.indopos.co.id

Peluncuran literasi digital sektor pendidikan di DKI Jakarta. Foto: Istimewa

INDOPOS.CO.ID – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bersama Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta dan Pandu Digital Jaringan Sekolah Digital Indonesia (JSDI) melaksanakan kegiatan “Kick Off Literasi Digital Sektor Pendidikan Provinsi DKI Jakarta” untuk jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Provinsi DKI Jakarta.

Tujuan penyelenggaraan kegiatan ini adalah untuk mendorong siswa, guru dan tenaga kependidikan agar menggunakan internet secara cerdas, positif, kreatif dan produktif serta berkarakter sehingga dapat meningkatkan kemampuan hard skill
dan soft skill dalam memaksimalkan manfaat dari internet dan meminimalisir dampak negatif internet.

Sekretaris Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Slamet Santoso mengatakan, bahwa literasi digital sektor pendidikan ditujukan untuk memberikan pemahaman dan wawasan mengenai literasi digital.

“Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan memberikan pemahaman, wawasan yang cukup kepada teman-teman. Nanti kami dari Kemenkominfo melalui Pandu Digital, JSDI dan Kemendikbud akan memberikan pendidikan literasi digital untuk teman-teman di SMK ini,” ujar Slamet Santoso dalam keterangan, Kamis (29/9/2022).

Hal yang sama diungkapkan Anshar Syukur, Satuan Tugas Pandu Digital. Dia menjelaskan mengenai program literasi digital sektor pendidikan dari Kemenkominfo melalui Pandu Digital yang sudah menjangkau sekolah-sekolah di Indonesia, “Pandu Digital sudah merambah ke sekolah-sekolah di Indonesia kurang lebih sebanyak 500 sekolah,” jelasnya.

Wakil Sekretaris JSDI Sunarto, berharap ke depan kegiatan ini bisa lebih maksimal untuk para siswa siswi SMK belajar bersama JSDI, agar meningkatkan kecakapan digital,” katanya. (ibs)

Exit mobile version