INDOPOS.CO.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menyalurkan bantuan solar subsidi sebanyak 7.400 liter kepada ratusan nelayan Ketapang. Bantuan tersebut bertujuan untuk meningkatkan produksi perikanan dan menjaga kesejahteraan nelayan.
“Bantuan ini kami berikan kepada 100 nelayan kecil yang memang sudah terdaftar dan masing-masing nelayan mendapatkan 74 liter,” kata Kepala Bidang Pengelolaan dan Pemberdayaan Nelayan Dinas Perikanan, Lili Ariyanti, Rabu (19/10/2022).
Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemkab Tangerang kepada nelayan seiring dengan adanya kenaikan bahan bakar minyak (BBM). Adapun syarat nelayan yang menerima bantuan solar subsidi adalah nelayan kecil yang memiliki ketentuan kapal kurang dari 5 gross tonnage (GT) dan punya Pas kecil.
“Dengan adanya bantuan ini, semoga dapat memberikan kontribusi untuk meningkatkan produksi perikanan para nelayan,” ungkapnya.
Diketahui, bantuan solar subsidi ini tidak hanya diberikan kepada nelayan Ketapang. Nantinya, bantuan tersebut juga diberikan kepada nelayan di Kecamatan Kronjo secara bertahap.
Sementara itu, Alfian, salah satu nelayan yang menerima bantuan tersebut menuturkan dirinya sangat terbantu dengan adanya bantuan solar tersebut.
“Terima kasih Pemkab Tangerang atas bantuan solar yang diberikan, saya sebagai nelayan merasa sangat terbantu. Semoga bantuan ini dapat terus berlanjut,” harapnya. (dam)