INDOPOS.CO.ID – Rukun Warga (RW) 12 Kampung Tanah Merah Bawah yang terdampak kebakaran Depo Plumpang menuntut 4 permintaan pada Pertamina.
“Pertama pertanggungjawaban medis kepada korban yang mengalami luka-luka, kedua Santunan Kematian serta cacat total, ketiga renovasi rumah dan keempat pendampingan psikologi,” ujar Ketua RW 12 Abdul Salam, kepada media, Sabtu (4/3/2023).
Diketahui, warga RT 12 RW09 yang terhitung mencapai 70 alami kehilangan tempat tinggal. Dia meminta perusahaan Pertamina harus memenuhi ganti rugi akibat kebakaran.
“Sekitar kurang lebih 70 rumah yang hangus. Kami harap Pertamina bisa bertanggung jawab merenovasi rumah warga yang terbakar,” katanya.
Pantauan INDOPOS.CO.ID, warga di permukiman dekat lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang mulai kembali beraktivitas. Terlihat di Jalan Koramil yang berjarak 500 meter sejumlah warung makan, toko kelontong, dan toko peralatan sudah buka dan melayani pelanggan. Warung kecil yang berdempetan itu pun dimanfaatkan sejumlah warga untuk membeli keperluan, sambil menyaksikan lalu lalang tim SAR gabungan yang melakukan pencarian korban. (fer)