Hadiah Masyarakat Betawi di HUT Ke-496 Jakarta

Hadiah Masyarakat Betawi di HUT Ke-496 Jakarta - Usni Hasanudin - www.indopos.co.id

Pengamat politik dari Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) Usni Hasanudin. Foto: Dokumen Pribadi

INDOPOS.CO.ID – Masyarakat Betawi menghadiahi Jakarta dengan Lembaga Adat Majelis Kaum Betawi pada HUT ke-496 Jakarta yang jatuh pada Kamis 22 Juni. Di usianya yang sudah menjelang 5 abad, Majelis Kaum Betawi ditetapkan lebih tepatnya pada 10 Juni.

Pengamat politik dari Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), Usni Hasanudin mengatakan, hadiah dari Kaum Betawi untuk Jakarta ini memberikan sinyalemen bahwa Kaum Betawi siap bersinergi, berkolaborasi dan berinteraksi dengan berbagai perubahan Jakarta di hari-hari mendatang.

“Jakarta saat ini tentu berbeda dengan Jakarta saat dilahirkan, yaitu saat Jakarta dihadapkan dengan masa kesultanan, di masa penjajahan, di masa kemerdekaan, bahkan di zaman keterbukaan seperti saat ini,” ujar Usni.

Pria yang juga Dosen Ilmu Politik UMJ ini menyebutkan, hadiah dari Kaum Betawi melalui lembaga adat ini akan memperkuat posisi Jakarta yang akan menjadi kota global. Di sisi lain, dengan adanya Majelis Kaum Betawi akan secara bersamaan dengan pemerintah daerah untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) Kaum Betawi.

“Sehingga memiliki kepercayaan lebih tinggi menatap masa depan,” kata Usni.

Menurutnya, antara Majelis Kaum Betawi dan Jakarta bukan saja pada aspek SDM, dalam aspek pemajuan seni, budaya dan adat istiadat juga akan semakin terkonsolidasikan, tertata, tersistem dan secara kelembagaan akan berdampak langsung pada aspek ekonomi dan politik.

“Kini Jakarta akan lepas landas, dan Majelis Kaum Betawi akan menyertai dengan menjaga keragaman budaya di Jakarta, serta akan memperkuat persatuan dan kesatuan antar budaya. Jakarta ke depan akan lebih mencerminkan kota ekonomi global dengan paras budaya Betawi,” bebernya.

Intinya, Jakarta tidak boleh melupakan dengan alasan apapun atas posisi masyarakat inti Jakarta. Hadiah masyarakat Betawi dengan Lembaga Adat Majelis Kaum Betawi ini merupakan hadiah terbesar bahkan akan menjadi catatan sejarah. (rmn)

Exit mobile version