Kebakaran Gedung K-Link Jaksel Diduga Bersumber dari Kompor Gas

Kebakaran-Gedung-K-Link

Kebakaran Menara K-Link Jalan Gatot Subroto, Kel. Kuningan Timur, Kec. Setiabudi, Jakarta Selatan. Foto: Instagram/@humasjkafire

INDOPOS.CO.ID – Kebakaran yang melanda Gedung K-Link di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan diduga akibat kompor gas di Lantai 7. Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu (15/7/2023) sekira pukul 10.00 WIB.

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan Syamsul Huda mengatakan, dugaan penyebab kebakaran masih terus diselidiki polisi. Sementara proses pemadaman selesai dua jam atau tepatnya pukul 12.05 WIB.

“Penyebab: gas (masih dalam penelusuran oleh pihak berwenang),” kata Syamsul dalam keterangannya, Jakarta, Sabtu (15/7/2023).

Upaya penanganan sudah selesai ditangani oleh 22 unit Damkar, dibantu satu unit tim reaksi cepat Badan Penanggulangan Bencana Daeeah (BPBD), satu unit PLN.

“1 Unit PMI, 1 Unit AGD Dinkes, 1 Unit Dishub, 1 Unit Satpol PP, Personel PSKB/Tagana Dinsos, Personel Polsek dan Personel Koramil,” ujar Syamsul.

Adapun objek yang terbakar ialah lantai 7, kemudian api menjalar ke bagian luar lantai 8-16. Kebakaran itu diketahui berdasarkan laporan masyarakat kepada Command Canter Damkar, pada pukul 10.03 WIB.(dan)

Exit mobile version