DPRD Terpilih Dorong Potensi Kreativitas Perekonomian di Kalangan Milenial

farah

Anggota legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta terpilih Farah Savira. Foto: Ist

INDOPOS.CO.ID – Anggota legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta terpilih Farah Savira bertekad, membawa perbaikan kualitas akses pendidikan, layanan kesehatan dan kesejahteraan sosial. Termasuk mendorong pemberdayaan ekonomi.

“Terutama melalui pemberdayaan yang berkelanjutan. Saya ingin kesempatan mengakses perekonomian di tingkat warga juga merata di segala aspek,” kata Farah Savira dalam keterangannya, Jakarta, Rabu (27/3/2024).

Lulusan ilmu science in public affairs and management di universitas Indiana Bloomington Amerika Serikat itu, ingin mengabdikan diri melalui kursi dewan DPRD DKI Jakarta.

Selain itu, berkomitmen membawa aspirasi warga, termasuk membangkitkan jiwa kreatifitas generasi muda.

“Melalui spirit civil society prioritas utama adalah menggerakkan, potensi kreatifitas perekonomian di kalangan milenial,” ujar Farah.

Sekaligus ingin terus berkolaborasi dan berkontribusi aktif dalam mendorong generasi muda, yang unggul dan berdaya saing di sektor perekonomian dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.

“Anak muda harus diberi ruang dan akses yang luas dalam andil pertumbuhan ekonomi ke depan,” ucap Farah.

Pemberdayaan ekonomi masyarakat memerlukan dukungan peran dari para wirausaha di sepanjang rantai nilai produk atau komoditas yang dikembangkan, baik pada subsistem produksi maupun subsistem pendukungnya. (dan)

Exit mobile version