Ramadan Bulan Mulia, Indopos.co.id dan Indoposco Berbagi dengan Sesama

Mewarnai-Panti-Dengan-Hati

Para karyawan Indoposco dan indopos.co.id menggelar bakti sosial (baksos) santunan ke sejumlah panti asuhan atau rumah yatim di wilayah Jakarta, Depok dan Tangerang. (Dok Indopos.co.id)

INDOPOS.CO.ID – Bulan Ramadan momentum tepat untuk berbagai kepada sesama. Selain berlomba-lomba meningkatkan ibadah, bulan penuh berkah meningkatkan semangat kebersamaan dan kasih sayang terasa saling memperkuat rasa pengertian, memahami dan memaafkan.

Seperti halnya dilakukan Perusahaan media, Indoposco dan indopos.co.id menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) ke sejumlah panti asuhan atau rumah yatim di wilayah Jakarta, Depok dan Tangerang. Itu dimulai pada 28 Maret hingga 3 April 2204.

Pemred Indopos.co.id dan Indoposco sekaligus ketua pelaksana kegiatan bakti sosial 2024 Ali Rahman mengatakan, kegiatan bakti sosial telah rutin dilakukan setiap bulan Ramadan. Hanya saja mendatangi panti asuhan merupakan pertama dihelat tahun ini.

“Kegiatan ini kami lakukan saat Ramadan datang, tujuannya tidak lain adalah kami ingin manfaatkan momentum Ramadan sebagai salah satu cara untuk peduli terhadap sesama,” kata Ali Rahman di Jakarta dikutip, Jumat (29/3/2024).

Tema kegiatan kali ini ialah “Warnai Panti dengan Hati”. Santunan yang diberikan uang tunai dan sembako. Total ada tujuh panti asuhan yang mendapat bantuan.

“Saling berbagi dengan anak” yatim yang tentunya punya keistimewaan sendiri ketika berbagi dengan mereka,” jelas Ali Rahman.

Ada beras 5 kilo gram (kg) setiap panti asuhan, susu frisian Flag dua dus, susu milk life satu dus, biskuit cocola satu dus, mie gelas dua dus. Serta uang tunai senilai Rp3,5 juta.

Ia berharap, kegiatan positif tersebut menjadi ladang amal kebaikan di bulan penuh kedermawanan, termasuk para donatur yang telah berpartisipasi menyukseskan kegiatan santunan.

“Semoga kegiatan ini terus berlanjut di tahun-tahun mendatang,” harap Ali Rahman.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada perusahaan, dan individu yang telah berkenan membersamai kegiatan ini dengan memberikan bantuannya smga Allah SWT mencatatnya sbagai amal kebaikan,” tambahnya.

Tak lupa, ia menyampaikan terima kasih kepada tim acara bakti sosial “Warnai Panti dengan Hati” yang telah kerja keras berkontribusi dalam kegiatan tersebut.

“Terima kasih juga untuk seluruh karyawan Indopos.co.id dan Indoposco yang telah meluangkan waktu, mencurahkan pikiran dan tenaga demi suksesnya acara ini,” imbuhnya. (dan)

Exit mobile version