Pendaftaran Munas AMPI IX Ditutup, Tiga Orang Mengembalikan Berkas

ampi

Bakal calon Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau Dito Ariotedjo (kedua kiri) mengembalikan berkas pencalonan kepada Steering Committee Munas IX AMPI yang akan berlangsung pada 6-9 Maret 2022 di Bandung, Jawa Barat. Foto: Istimewa

INDOPOS.CO.ID – Tahapan pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) IX Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) terus berproses.

Saat ini, pendaftaran dan pengembalian formulir pendaftaran bakal calon ketua umum (caketum) Dewan Pengurus Pusat (DPP) AMPI periode 2022-2027 telah ditutup.

Ketua Steering Committee Munas IX AMPI, M. Balyah mengatakan, sesuai mekanisme yang telah dilakukan bersama kelompok kerja (pokja), pendaftaran itu menghasilkan tiga nama bakal caketum.

“Mereka adalah Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau Dito Ariotedjo, Evandra Subagyo dan Adam Irham Chatib,” ujarnya kepada media melalui keterangan tertulis, Jumat (4/3/2022).

Tiga nama yang telah melalui proses pendaftaran dan pengembalian berkas ini telah dinyatakan di dalam berita acara pada Kamis (3/3/2022).

“Nama-nama inilah yang akan berproses dalam Munas IX AMPI di Bandung, Jawa Barat pada 6-9 Maret 2022,” sebutnya. (rmn)

Exit mobile version