Wamenag: Transformasi Layanan Digital Umat Harus Cepat dan Murah

wamenag

Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa’adi. Foto: dok Kemenag

INDOPOS.CO.ID – Tranformasi layanan digital adalah hal yang tidak dapat dihindari dalam era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0. Pernyataan tersebut diungkapkan Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa’adi di Jakarta, Senin (21/3/2022).

Menurut dia, transformasi layanan digital juga menjadi solusi bagi tuntutan umat yang menginginkan layanan cepat, mudah, dan murah. Dan penting untuk kepuasan umat.

Ia mendorong agar tiga program transformasi layanan digital Bimas Hindu yaitu PUSPADU (Pusat Pelayanan Agama Terpadu), Mobil Pinter (Pelayanan Informasi Terpadu, dan pengembangan SINDU (Sistem Informasi Hindu) terus dikembangkan di tahun 2022 ini.

“Tiga aplikasi layanan digital ini akan menjadi media penyerapan aspirasi umat dan sekaligus menjadi penyaji informasi serta layanan terhadap kebutuhan umat Hindu di Indonesia,” katanya.

Sementara itu, Plt. Dirjen Bimas Hindu, Komang Sri Marherni mengatakan, gagasan transformasi layanan digital Ditjen Bimas Hindu adalah bentuk turunan dan sinergitas dari tujuh program prioritas Menteri Agama RI.

“Program Bimas Hindu di 2022 adalah program turunan dari tujuh program prioritas Menteri Agama. Ini bentuk upaya Bimas Hindu dalam memperkuat sinergitas dan menyambungkan layanan kepada umat,” ungkapnya. (nas)

Exit mobile version