Ketum KNPI Optimistis Visi Activispreneur Jawab Tantangan Global

Program Silaturahmi

Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) KNPI Periode 2022-2025, Muhammad Ryano Satrya Panjaitan (kiri) bersama Sekretaris Jenderal Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila, Arif Rahman, pada acara Silaturahmi Nasional (Silatnas) bersama Organisasi Kepemudaan, di Jakarta, Selasa (17/5) malam. Foto: Istimewa

INDOPOS.CO.ID – Seluruh organisasi kepemudaan diharapkan menjadi lokomotif perubahan. Pemuda harus menjadi garda terdepan dalam membangun perkekonomian bangsa.

Maka dari itu kehadiran Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) sangatlah strategis. Sebagai organisasi berhimpun para pemuda, KNPI memiliki potensi yang amat besar untuk menggerakan ekonomi bangsa.

Pesan tersebut disampaikan Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) KNPI Periode 2022-2025, Muhammad Ryano Satrya Panjaitan pada acara Silaturahmi Nasional (Silatnas) Bersama Organisasi Kepemudaan, di Jakarta, Selasa (17/5) malam. Ryano meminta pemuda mempersiapkan diri dalam menghadapi era digital yang semakin kompleks.

“Tantangan ekonomi global yang semakin ketat. Dan KNPI Insya Allah siap menjawabnya melalui berbagai aksi nyata program pemberdayaan pemuda,” ujar Ryano.

“Bisa kita lihat, begitu banyaknya organisasi kepemudaan yang bernaung di KNPI. Ini potensi yang amat besar,” lanjut pria yang juga seorang enterpreneur tersebut.

Ryano mengajak para pemuda Indonesia bangkit dalam membangun perekonomian bangsa demi mewujudkan Indonesia yang mandiri. Ini sebagaimana yang sering digaungkannya di berbagai kesempatan, yakni menjadikan pemuda sebagai titik sentral alias lokomotif perubahan via visi activispreneuer

“Kita harus bangkit dengan mencetak banyak pengusaha milenial khususnya di bidang digital. Dengan ini Indonesia bisa bersaing di era digital,” pungkasnya.

Turut hadir puluhan organisasi kemasyarakatan dan pemuda (OKP) serta sejumlah tokoh. Di antaranya para Politikus Partai Demokrat, Michael Wattimena, Staf Khusus Wakil Presiden, Arif Rahman, serta jajaran pengurus KNPI.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila, Arif Rahman, pada acara Silaturahmi Nasional (Silatnas) bersama Organisasi Kepemudaan, di Jakarta, Selasa (17/5) malam. Foto: Istimewa

Dalam kesempatan yang sama, Arif Rahman meminta KNPI menjadi laboratorium kaderisasi kepemimpinan bagi kaum muda.

“KNPI adalah kawah cadradimuka dalam mempersiapkan kepemimpin bangsa ini,” kata dia.

Arif yang juga Sekretaris Jenderal (Sekjen) Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila ini menyatakan menolak bila ada oknum yang ingin menjadi ketua umum KNPI dua periode.

Menurut Arif, keberlanjutan kepemimpinan bangsa ini harus ditentukan oleh regenerasi dan kaderisasi di KNPI.

“Ke depan dalam momentum 2024, KNPI harus mempersiapkan kader-kader terbaiknya dalam mengisi, menentukan kekuasaan dan mengisi jabatan publik. KNPI harus menguasai ruang-ruang politik kebangsaan,” ujarnya.

Arif juga menegaskan KNPI adalah wadah pemuda yang berhimpun untuk saling membantu dan membesarkan.(rmn)

Exit mobile version