Indonesia dan Swiss Perkuat Kerja Sama di Bidang Ketenagakerjaan

Ida Fauziyah

Menaker Ida Fauziyah (tengah), Sekjen Kemnaker Anwar Sanusi (kanan) Foto: dok Kemnaker

INDOPOS.CO.ID – Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memperkuat kerjasama dengan pemerintah Swiss di bidang ketenagakerjaan. Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, selama ini Indonesia dan Kanada memiliki hubungan erat di berbagai bidang. Di antaranya melalui kerangka Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (Asia-Pacific Economic Cooperation/APEC), G20, dan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Selain itu, masih ujar Ida, Indonesia dan Kanada juga memiliki hubungan kerja sama melalui forum Indonesia-Canada Comprehensive Economic Partnership Agreement (ICA-CEPA). Forum ini dibuat untuk mendukung pertumbuhan ekonomi, perdagangan, dan investasi, termasuk menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat kedua negara.

“Forum ICA-CEPA bisa menjadi wadah kedua negara untuk bertukar pikiran, berdiskusi dan mendalami isu-isu perdagangan yang menguntungkan,” ujar Ida Fauziyah dalam keterangan, Kamis (9/6/2022).

Dalam pertemuan ICA-CEPA sebelumnya, dikatakan dia, pemerintah Kanada telah mengusulkan pembentukan Working Group on Labour (Kelompok Kerja Ketenagakerjaan). Kelompok kerja tersebut berfungsi untuk membahas isu-isu ketenagakerjaan dalam forum ICA-CEPA.

“Pembahasan isu ketenagakerjaan harus tetap menjadi bagian dari Economic and Technical Cooperation Working Group,” ungkapnya.

“Karena isu ketenagakerjaan erat kaitannya dengan isu ekonomi lintas instansi lainnya,” imbuhnya.

Salah satu usulan kegiatannya, masih ujar Ida, membentuk forum diskusi reguler atau tahunan untuk pertukaran pandangan dan kepentingan masing-masing negara. Juga mencari solusi bersama dan tidak ada komitmen lebih lanjut maupun ke arah negosiasi.

Sejumlah negara, dikatakan dia, Kemnaker menjalin kerja sama di bidang ketenagakerjaan. Tujuannya untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi di bidang transformasi digital, jaminan sosial, informasi pasar tenaga kerja hingga pengawasan ketenagakerjaan dan K3.(nas)

Exit mobile version