UPZ Perum Bulog Kanwil Jateng Gandeng Dompet Dhuafa Gelar Fun Charity

Bahagiakan Yatim

Dompet Dhuafa

Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Perusahaan Umum (Perum) Bada Urusan Logistik (Bulog) Kantor Wilayah (Kanwil) Jawa Tengah mengadakan acara berbagi bersama anak-anak yatim di Trans Mart Studio Setiabudi, Kota Semarang. Foto: Dompet Dhuafa untuk INDOPOS.CO.ID

INDOPOS.CO.ID – Menyambut bulan Muharram 1444 Hijriah. Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Perusahaan Umum (Perum) Bada Urusan Logistik (Bulog) Kantor Wilayah (Kanwil) Jawa Tengah (Jateng) mengadakan acara berbagi bersama anak-anak yatim di Trans Mart Studio Setiabudi, Kota Semarang.

Sebanyak 20 anak yatim dari Desa Kalialang, Kecamatan Gunung Pati, Kota Semarang dan menggandeng Dompet Dhuafa Jawa Tengah sebagai mitra penyelenggara.

Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Jateng, Ahmad Sadam Bustomi menyambut gembira ajakan kolaboraksi kebaikan bersama dengan UPZ Perum Bulog Kanwil Jateng.

“Alhamdulillah kami sangat senang dan bangga atas amanah yang diberikan UPZ Perum Bulog Kanwil Jateng kepada Dompet Dhuafa Jateng untuk menyelenggarakan acara berbagi yatim ini. Bukan hanya menghibur anak-anak yatim dengan acara menarik, acara fun charity ini juga memberikan santunan dan bingkisan kepada anak-anak yatim agar menambah pengalaman anak-anak di masa kecilnya,” kata dia.

Ketua UPZ Perum Bulog Kanwil Jateng, Husmi Mubarak mengatakan, dirinya bersyukur acara bisa terlaksana dengan lancar.

”Alhamdulillah acara hari ini bisa terlaksana dengan lancar. UPZ Perum Bulog mengucapkan terima kasih kepada Dompet Dhuafa Jawa Tengah yang bersedia berkolaborasi bersama kami, membantu kami menyalurkan zakat karyawan dalam bentuk santunan dan fun charity seperti di hari ini,” ujarnya.

Rosyad, salah satu dari panitia pelaksana Fun Charity berharap semoga acara baik ini, acara berbagi bersama anak yatim bisa dilakukan rutin tiap bulannya. Jika kali ini fun charity, semoga bulan depan bisa berupa beasiswa, bulan depannya lagi bisa aktivitas berbagi lainnya.

Hal senada juga diucapkan oleh Kahar, dirinya senang karena anak-anak yatim bisa bermain dengan senang dan gembira di wahana dalam tempat yang bagus.

“Seneng banget mas. Terima kasih UPZ Perum Bulog Kanwil Jateng. Baru kali ini anak-anak dampingan kami bisa bermain di TRANS MART Studio Setiabudi Semarang,” ucapnya. (adv)

Exit mobile version