AKBM Nilai Pernyataan Effendi Simbolon Meresahkan

akbm

Ilustrasi TNI. Foto: dok indopos.co.id

INDOPOS CO.ID – Di dalam tubuh TNI tidak pernah ada keretakan. Pernyataan tegas tersebut diungkapkan Sigit Pramono, ketua AKBM (Anak Korps Baret Merah) Korwil (Koordinator Wilayah) Bandung Priangan (BP) dalam keterangan, Senin (12/9/2022).

Ia mengatakan, semua kebijakan TNI hanya diketahui oleh internal TNI. Sebagai anak TNI, ia menginginkan agar NKRI tetap kondusif.

“Demikian pernyataan kami sebagai anak TNI, menginginkan agar kondisi tetap kondusif,” katanya.

Sebab, dikatakan dia, pernyataan Effendi Simbolon tersebut telah membuat tidak nyaman. Dan berpotensi menyebabkan keretakan di tubuh TNI.

“Sebaiknya isu tidak sedap terhadap TNI tidak diutarakan terbuka di muka publik,” katanya.

“Kami sebagai masyarakat tentu merasa resah. Karena TNI pilar untuk menjaga kesatuan bangsa,” imbuhnya.

Sebelumnya, Effendi Simbolon saat rapat dengar pendapat (RDP) menyebut adanya keretakan di tubuh TNI. Ia menyebut, ada ketidakharmonisan antara Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dengan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman. (nas)

Exit mobile version