Ulama Roudh Bahar Dukung Upaya KSAD Bangun Kecintaan Rakyat Terhadap TNI

ulama

Kondisi rumah salah satu keluarga relawan yang merupakan penyintas gempa. Foto: Dok BNPB

INDOPOS.CO.ID – Upaya Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang tengah fokus membangun kecintaan rakyat terhadap TNI mendapat dukungan dari banyak pihak, tak terkecuali ulama.

“Alhamdulillah, kami menyambut positif,” kata ulama karismatik 212 dari Bogor, yang juga seorang pimpinan Yayasan Ad-Dzikra, Abah Roudh Bahar saat dihubungi wartawan, Sabtu (3/12/2022).

Menurutnya, kedatangan Jenderal Dudung lokasi bencana di sejumlah daerah, termasuk menemui korban bencana gempabumi di Cianjur, akan membuat masyarakat, khususnya umat islam mengapresiasi instansi TNI.

Sebab Dudung dianggap tidak hanya memiliki kepedulian terhadap kesejahteraan prajurit, termasuk masyarakat. Misalnya, mememerintahkan Babinsa mendengar kesulitan yang di hadapi masyarakat.

“Ketika pak Dudung turun (ke lokasi bencana), apalagi pak Dudung lebih banyak memberikan kontribusi bantuan kepada masyarakat itu akan lebih baik, terutama Cianjur itu kota santri, kabupaten mayoritas umat Islam,” ucap Abah.

Ia menambahkan, kedekatan KSAD Dudung kepada rakyat menjadi contoh baik dan perlu didukung semua elemen masyarakat.

“Berniat melakukan kebaikan kepada masyarakat, itu dipastikan akan ada timbal balik, ini membuat umat islam akan bangkit kecintaannya kepada instansinya,” imbuhnya.

TNI AD telah mengerahkan 2.400 personel ke lokasi gempa Cianjur pada, Jumat (25/11/2022). Personel yang dikerahkan meliputi petugas pencarian, tenaga medis, petugas dapur lapangan, dan lain sebagainya. (dan)

Exit mobile version