Targetkan 30 Persen, Pemerintah: Konsumsi Jamaah Haji Indonesian Baru 10 Persen

Targetkan 30 Persen, Pemerintah: Konsumsi Jamaah Haji Indonesian Baru 10 Persen - IHE 2023 - www.indopos.co.id

Indonesian Hajj Expo (IHE) 2023. Foto: Kemenag untuk INDOPOS.CO.ID

INDOPOS.CO.ID – Proporsi produk Indonesia yang dikonsumsi jamaah haji Indonesia masih sangat kecil, baru sekitar 10 persen. Padahal nilai makanan dan minuman yang dikonsumsi jamaah haji Indonesia mencapai Rp500 miliar.

Pernyataan tersebut diungkapkan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Jeddah Eko Hartono dalam keterangan, Sabtu (4/2/2023).

Ia menargetkan, dalam tiga tahun ke depan bisa memenuhi 30 persen kebutuhan makanan dan minuman untuk jamaah haji.

“Kami terus berupaya membuka kran ekspor produk Indonesia ke Arab Saudi. Ini program strategis, apalagi jumlah jamaah haji Indonesia terbesar di dunia,” ungkap Eko.

Ia menambahkan, untuk mencapai target 30 persen, KJRI menggelar Indonesian Hajj Expo (IHE). Dalam kegiatan tersebut diikuti 21 eksportir Indonesia dan 9 importir produk Indonesia di Saudi.

Selain itu juga sekitar 40 perusahaan penyedia layanan katering di Saudi, baik dari Makkah maupun Madinah turut memeriahkan kegiatan tersebut.

“Lebih 300 pengunjung hadir dalam IHE 2023. Selain eksportir Indonesia, importir Saudi, dan katering Saudi, hadir juga Kadin (Kamar Dagang dan Industri) Indonesia, Kadin Makkah dan Jeddah, serta perwakilan dari Kementerian Agama, Kementerian Pertanian, dan KKP,” terang Eko.

“Dengan mempertemukan calon supplier Indonesia dengan pengguna dari Saudi, diharapkan akan tercapai kesepakatan dagang dengan harga dan kualitas produk yang baik untuk haji, khususnya untuk makanan dan minuman,” sambungnya. (nas)

Exit mobile version