Sambut Ramadhan, Dharma Wanita Persatuan Ditjen Perumahan Gelar Bazar Murah

dwp

INDOPOS.CO.ID – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Direktorat Jenderal Persatuan Kementerian PUPR mengadakan Bazar Murah guna menyambut datangnya bulan Ramadhan 1444 Hijriah Tahun 2023. Para pegawai pun menyambut baik dan membeli aneka ragam barang baik pakaian muslim serta makanan ringan serta peralatan elektronik dijajakan dengan harga yang terjangkau.

“Kami mengapresiasi kegiatan DWP Direktorat Jenderal Perumahan yang menggelar Bazar Murah menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444 H,” ujar Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Iwan Suprijanto saat membuka kegiatan Bazar Murah di Lobby Gedung G Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Jakarta, Rabu (15/3/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Ditjen Perumahan, Ir. M Hidayat, Direktur Kepatuhan Intern Ditjen Perumahan Bisma Staniarto dan para pengurus DWP dan pegawai Ditjen Perumahan.

Bazar Murah yang digelar di Lobby Gedung G Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR tersebut berlangsung meriah. Pelaksanaannya dimulai sejak pagi sekitar pukul 08.00 hingga 13.00 WIB dan para pegawai pun berbondong-bondong mendatangi bazar dan membeli barang yang di jual.

Adanya Bazar Murah tersebut, kata Iwan, tentunya sangat bermanfaat dan dapat membantu para pegawai untuk mempersiapkan sejumlah kebutuhan menjelang Ramadhan. Apalagi barang-barang yang ditampilkan dijual dengan harga yang relative murah dan terjangkau.

Pada kesempatan tersebut, Direktur Jenderal Perumahan juga menyerahkan bantuan sembako berupa minyak goreng dan beras secara simbolis kepada perwakilan pegawai golongan I yang bekerja di lingkungan Direktorat Jenderal Perumahan. Selain itu juga dilaksanakan dilanjutkan dengan penyerahan Al-Qur’an secara simbolis oleh Ketua DWP Ditjen Perumahan Ibu Uda Iwan Suprijanto kepada perwakilan pengurus DWP Wulan Aswin.

“Kita harap kegiatan ini terus dilanjutkan dan membantu para pegawai tidak hanya di Direktorat Jenderal Perumahan tapi juga unit kerja lain yang ada di Kementerian PUPR. Kami harap seluruh barang bisa laku terjual dan bermanfaat bagi para pegawai,” harapnya. (srv)

Exit mobile version