Menteri BUMN Tunjuk Moh Arif Faisal Jadi Direktur Niaga PTDI

Menteri BUMN Tunjuk Moh Arif Faisal Jadi Direktur Niaga PTDI - erick 3 - www.indopos.co.id

Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: dokumen INDOPOS.CO.ID

INDOPOS.CO.ID – Manager Komunikasi Perusahaan dan Promosi PTDI Adi Prastowo mengatakan, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menunjuk Moh Arif Faisal sebagai direktur niaga, teknologi, dan pengembangan PT Dirgantara Indonesia (PTDI).

Menurut dia, pengangkatan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Menteri BUMN dan Direktur Utama PT Len Industri (Persero).

“Telah dilaksanakan penyerahan salinan keputusan Menteri BUMN dan Direktur Utama PT Len Industri selaku para pemegang saham PTDI tentang pengangkatan anggota direksi PTDI,” kata Adi Prastowo dalam keterangan, Senin (29/5/2023).

Menurut Adi, penyerahan surat keputusan tersebut dilakukan di Kantor Perwakilan PT Len Industri di Gedung MTH, Jakarta.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kementerian BUMN dan Defend ID atas atensinya terhadap kemajuan bisnis perusahaan. Dan atas dilantiknya direktur niaga, teknologi, dan pengembangan yang baru,” ungkapnya.

“Semoga dapat membantu mendorong peningkatan kinerja dan prestasi PTDI menuju perusahaan industri pertahanan yang mandiri, kuat, dan semakin maju,” imbuhnya.

Diketahui, penyerahan surat keputusan dihadiri Asisten Deputi Bidang Industri Manufaktur Kementerian BUMN Liliek Mayasari, Direktur Utama Len Industri selaku induk holding Defend ID, Bobby Rasyidin, serta jajaran direksi dan dewan komisaris PTDI. (nas)

Exit mobile version