DPR: Banyak Masyarakat tak Mampu Belum Dapat Layanan BPJS Kesehatan PBI

Anton-Sukartono-Suratto

Anggota DPR RI Komisi I Fraksi Demokrat Anton Sukartono Suratto Foto: Nasuha/ INDOPOS.CO.ID

INDOPOS.CO.ID – Masih banyak masyarakat yang belum mengetahui BPJS Kesehatan penerima bantuan iuran (PBI). Untuk itu masyarakat yang tidak mampu agar melengkapi administrasi untuk mendapatkan layanan BPJS Kesehatan non mandiri tersebut.

Pernyataan tersebut diungkapkan anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Anton Sukartono Suratto saat melakukan sosialisasi di Desa Petir, Kecamatan Darmaga, Kabupaten Bogor, Rabu (26/7/2023).

Ia mengatakan, tak sedikit layanan BPJS kesehatan gratis tersebut digunakan oleh masyarakat yang tidak berhak. Mereka dari kalangan menengah ke atas mendapatkan BPJS Kesehatan untuk PBI.

“Kita ingin dengan sosialisasi ini masyarakat jadi mengetahui BPJS Kesehatan untuk PBI,” kata Anton.

Menurutnya, masyarakat jangan sungkan-sungkan untuk melaporkan kepada petugas BPJS Kesehatan, apabila mendapatkan perlakuan layanan kesehatan yang diskriminatif.

“Sekarang tidak ada lagi perlakuan layanan khusus untuk pengguna asuransi atau pengguna BPJS,” ungkap Anton.

“Jangan segan-segan untuk melaporkan kalau ada rumah sakit yang memberikan perlakuan layanan kesehatan tidak optimal,” imbuhnya.(nas)

Exit mobile version