Kakorlantas: Kami Sudah Petakan Titik Banjir Selama Mudik 2024

Kakorlantas: Kami Sudah Petakan Titik Banjir Selama Mudik 2024 - mudik 2 - www.indopos.co.id

Ilustrasi mudik lebaran 2023. Foto: Dokumen INDOPOS.CO.ID

INDOPOS.CO.ID – Sejumlah langkah strategis disiapkan untuk mengantisipasi banjir saat mudik lebaran 2024. Pernyataan tersebut diungkapkan Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol Aan Suhanan di Jakarta, Minggu (17/3/2024).

Menurut dia, cuaca ekstrem menjadi salah satu fokus pemerintah dalam memastikan kelancaran mudik tahun ini. “Untuk Jawa Tengah kalau ada genangan di tol kami bekerja sama dengan pengelola tol dengan menyediakan pompa air bear untuk menguras genangan,” katanya.

Ia menuturkan, pihaknya telah memetakan beberapa titik rawan banjir dan menyiapkan jalur alternatif. Agar pelaksanaan mudik tidak terganggu.

“Jalur-jalur alternatif juga kami siapkan selama mudik lebaran 2024,” ungkapnya.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memprediksi jumlah pemudik tahun ini mencapai 71,7 persen masyarakat Indonesia atau sebanyak 193 juta orang. Jumlah tersebut naik dari sebelumnya hanya mencapai 123 juta orang pada tahun 2023.

Hasil survei menunjukkan daerah asal perjalanan terbanyak, yaitu Jawa Timur sebesar 16,2 persen (31,3 juta orang), disusul Jabodetabek sebesar 14,7 persen (28,43 juta orang), dan Jawa Tengah sebesar 13,5 persen (26,11 juta orang). Sementara itu, untuk daerah tujuan terbanyak, yaitu Jawa Tengah sebesar 31,8 persen (61,6 juta orang), Jawa Timur sebesar 19,4 persen (37,6 juta orang), dan Jawa Barat sebesar 16,6 persen (32,1 juta orang). (nas)

Exit mobile version