Kunjungi Cilegon, Menteri Agama Dijaga Ketat Oleh Brimob

Satbrimob

Kunjungan menteri AgamaYaqut Cholil Qoumas ke Cilegon mendapat pengawalan ketat aparat Brimob

INDOPOS.CO.ID – Satuan Brigade Mobil (Satbrimob) Polda Banten mengawal ketat kunjungan kerja (Kunker) Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di Cilegon pada Kamis (3/3/2022).

Dalam kunjungan ke Madrasah Diniyah Al-Jauharotunaqiyah Cibeber. Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas yang baru-baru ini viral karena menyandingkan suara adzan dan gonggongan anjing tersebut, mendapat pengawalan ketat dari personel Satbrimob Polda Banten Batalyon B Pelopor.

Tampak puluhan Brimob bersenjata lengkap melaksanakan pengamanan di beberapa titik. Yaitu, di Madrasah Diniyah Al-Jauharotunaqiyah maupun di lokasi Hotel Royale Krakatau.

Saat ditemui, Dansat Brimob Polda Banten Kombes Dwi Yanto Nugroho membenarkan kegiatan tersebut. “Hari ini personel Satbrimob Polda Banten telah melaksanakan pengawalan terhadap Menteri Agama yang melaksanakan Kunker ke Cilegon,” kata Dwi Yanto Nugroho.

Ia mengatakan, pengawalan itu
sebagai wujud bhakti Brimob untuk Indonesia. “Kita harus hadir memberikan rasa aman sebelum dan saat berlangsungnya acara hingga selesainya kegiatan kunjungan kerja Menteri Agama selama di Cilegon,” ujar Dansat Brimob Polda Banten. (yas)

Exit mobile version