Investor Baru Atasi Perusahaan Rentan Pailit

Investor Baru Atasi Perusahaan Rentan Pailit - rupiah dolar ip - www.indopos.co.id

Ilustrasi investasi. Foto: Dokumen Kemenkeu

INDOPOS.CO.ID – Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (Pali), Fardinan Marcos mengatakan, kasus PT Titan Group berdampak langsung pada masyarakat.

Sebab, menurut dia, masyarakat sekitar perusahaan tersebut yang bekerja sebagai pekerja kini tak terima gaji lagi. Sementara mereka sangat menggantungkan hidupnya dari sana.

“Kalau perusahaan pailit semestinya diambil alih investor baru, sehingga tidak merugikan ribuan karyawannya,” kata Fardinan Marcos dalam keterangan, Rabu (18/5/2022).

Ia yakin dengan investor baru perusahaan akan mampu menjamin kesejahteraan pekerja, khususnya masyarakat di sekitar perusahaan. Sebab, apabila dibiarkan, maka akan muncul masalah baru.

“Ini bisa memicu meningkatnya angka kriminalitas, karena masyarakat tidak lagi mendapatkan penghasilan,” ungkapnya.

Sebelumnya, Aktivis yang juga tokoh pemuda asal Muara Enim Hari Azuar menegaskan, Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) memiliki bukti kuat dalam menangani kasus PT Titan Group. Sebab tak sedikit pihak dirugikan, mulai dari karyawan hingga pihak yang memiliki hubungan dengan perusahaan.

“Sebaiknya pihak yang berwenang segera melakukan eksekusi terhadap perusahaan, karena telah banyak menimbulkan masalah,” katanya.  (nas)

Exit mobile version