Pemprov Banten Akan Lakukan Mutasi Ratusan Pejabat pada 18 April

Pemprov Banten Akan Lakukan Mutasi Ratusan Pejabat pada 18 April - muktabar 4 - www.indopos.co.id

Pj Gubernur Banten Al Muktabar (Ist)

INDOPOS.CO.ID – Tertundanya prosesi pelantikan pejabat eselon 3 dan 4 di lingkungan Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Banten, bukan lantaran belum ada izin atau rekomendasi dari Menteri Dalam Negeri (Kemendari) dan Badan Kepegawaian Negara (BKN), namun semata mata adalah bentuk kehati-hatian dari Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar dalam menempatkan seseorang sesuai dengan disiplin ilmu dan kompetensinya.

“Jadi tertundanya pelantikan para pejabat eselon 3 da eselon 4 bukan karena belum mengantongi izin dari Mendagri dan BKN, namun pak Pj sangat hati hati dan sangat teliti memeriksa usulan mutasi, rotasi dan promosi agar tidak ada kesalahan,” ungkap seorang pejabat senior di lingkungan Pemprov Banten kepada indopos.co.id, Minggu (16/4/2023).

Ia mengungkapkan, kemungkinan Pj Gubernur Banten akan melantik 487 orang pejabat eselon 3 dan 4 yang tersebar hampir di semua instasi di lingkungan Pemprov Banten pada hari Selasa (18/4/2023), bertepatan akan memasuki libur panjang Idul Fitri 1444 H.

“Harusnya kan minggu kemarin itu sudah dilakukan pelantikan, namun karena masih ada kekurangan dokumen beberapa orang yang mendapatkan promosi, sehingga ditunda nanti pada hari Selasa, bertepatan memasuki libur panjang,” cetusnya.

Ia mengungkapkan, pada pelantikan nanti tidak hanya kepada ASN yang beralih fungsi dari jabatan struktural menjadi fungsional yang kini berstatus sebagai Plt (Pelaksana Tugas), namun juga ada mutasi, rotasi dan promosi dari eselon IV kepada eselon III.

“Informasinya ada beberapa kepala UPTD PJJ (Pengelolaan Jalan dan Jembatan), kepala Samsat dan kepala KCD Pendidikan yang akan diganti, termasuk Plt kepala OPD, dan juga pengisian jabatan Sekdis (Sekretaris Dinas) yang kosong,” ungkapnya.

Sementara Pj Gubernur Banten Al Muktabar yang dikonfirmasi terkait adanya isu pelantikan ratusan pejabat eselon 3 dan 4 yang akan dilakukan pada hari Selasa (18/4/2023), tidak membantah dan juga tidak membenarkan akan adanya pelantikan ratusan pejabat sebelum libur Idul Fitri.” Pokoknya kami akan menyempurnakan semua data data ASN yang akan dimutasi, dan memperbaiki kekurangan dokumen agar tidak ada masalah dikemudian hari,” jelasnya. (yas)

Exit mobile version