INDOPOS.CO.ID – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Lebak, Devi Freddy Muskkita, melakukan kunjungan kerja ke Lapas Kelas III Rangkasbitung untuk memperkuat koordinasi dan sinergi antaraparat penegak hukum.
Kedatangan ini disambut oleh Kalapas Muhamad Khapi bersama jajaran struktural Lapas.
Dalam kunjungannya, Kajari Lebak meninjau fasilitas Lapas, termasuk PKBM Bina Lapaskas Center, Perpustakaan Pancasila, Bengkel Kerja, dan Dapur Sehat.
Kalapas Rangkasbitung, Muhamad Khapi, berharap kunjungan Kajari Lebak dapat memperkuat sinergi dan kerjasama antar penegak hukum, serta mendukung implementasi 3+1 kunci pemasyarakatan maju.
“Kami sangat mengapresiasi kunjungan dari Bapak Kajari beserta rombongan,” katanya dalam keterangan yang diterima indopos.co.id pada Rabu (2/10/2024).
“Hal ini merupakan implementnasi 3+1 kunci pemasyarakatan maju, salah satunya adalah sinergitas yang dibangun antara kedua lembaga guna makin baiknya pelayanan kepada publik,” imbuhnya.
Sementara itu, Kajari Lebak, Devi Freddy Muskkita, mengapresiasi sambutan Kalapas Rangkasbitung dan menegaskan komitmennya untuk memperkuat sinergitas antar-APH.
Ia juga memuji upaya pembinaan di Lapas Rangkasbitung dan berjanji memberikan dukungan penuh.
“Kami apresiasi langkah pembinaan dari Lapas Rangkasbitung dan tentu akan terus mensupport langkah baik tersebut,” pungkasnya. (fer)