Thibaut Courtois Sabet Man of The Match Final Liga Champions

courtois

Thibaut Courtois melakukan selebrasi bersama Dani Ceballos. Foto: skysports.com

INDOPOS.CO.ID – Susunan pemain awal Real Madrid dipenuhi dengan pemenang Liga Champions, tetapi bagi Thibaut Courtois ini adalah yang pertama.

Real Madrid telah berhasil memenangkan Liga Champions setelah mengalahkan Liverpool dengan skor 1-0 pada laga final di Stade de France, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB. Kemenangan Real Madrid ini tidak terlepas dari peran penjaga gawang Thibaut Courtois.

Courtois layak dinobatkan sebagai pemain terbaik untuk laga final ini. Ia tampil tangguh di depan gawang Real Madrid dengan melakukan sembilan kali penyelamatan.

Hebatnya, hampir semua penyelamatan yang dilakukan Courtois dilakukan dengan cara spektakuler, termasuk ketika menepis tembakan Sadio Mane dan Mohamed Salah.

Penjaga gawang Belgia itu dalam performa yang brilian dan membawa inspirasi di Stade de France untuk menjadi juara Eropa untuk pertama kalinya. Courtois menjaga Liverpool dari jarak dekat hampir sendirian dan membuat sembilan penyelamatan selama 90 menit.

Setelah pertandingan, dia mengecam para pengkritiknya, karena dia tidak dihormati seperti seharusnya di Inggris.

“Saya rasa saya mengatakan kemarin dalam konferensi pers bahwa ketika Madrid melaju ke final, kami memenangkannya,” katanya seperti dikutip Sky Sports, Minggu (29/5/2022).

”Saya berada di sisi baik dari sejarah. Saya melihat banyak tweet datang hari ini mengatakan bahwa saya akan direndahkan, tapi saya pikir itu sebaliknya,” ujarnya.

“Hari ini saya perlu memenangkan final untuk karir saya, untuk semua kerja keras, -untuk menghormati nama saya karena saya tidak berpikir saya dihormati di Inggris,” pungkasnya.

UEFA menobatkan Courtois sebagai Man of the Match final Liga Champions. Gelar yang sangat layak didapatkan kiper asal Belgia itu. Courtois bermain sangat bagus dan membuat frustrasi para pemain lawan.

Courtois menepis tendangan keras Sadio Mane pada menit ke-21. Pada babak kedua, Mohamed Salah dibuat frustrasi oleh aksi-aksi brilian eks kiper Chelsea itu. Total, Courtois membuat sembilan penyelamatan.

Courtois menepis 24 tembakan ke arahnya dari tim Liverpool yang gigih, membuat sembilan penyelamatan dan menggagalkan peluang The Reds untuk memenangkan treble trofi musim ini.

Real datang ke pertandingan setelah dinobatkan sebagai juara La Liga musim ini di mana Courtois mencatatkan 16 clean sheet dalam 36 penampilan.

Sang kiper tidak hanya bersinar di final Liga Champions, ia mencatatkan lima clean sheet sepanjang kompetisi. (dam)

Exit mobile version