Dua Gol Kudus Antar Ghana Raih Kemenangan Pertama di Grup H

Mohammed-Kudus

Mohammed Kudus merayakan gol pembukanya untuk Ghana melawan Korea Selatan. Foto: skysports.com

INDOPOS.CO.ID – Mohammed Kudus mencetak dua gol dalam pertandingan yang mendebarkan saat Ghana mengalahkan Korea Selatan 3-2, di Education City Stadium, Senin (28/11/2022) malam WIB. Ini merupakan kemenangan pertama Ghana di Grup H Piala Dunia.

Korea Selatan melakukan tekanan selama 20 menit pertama pertandinhan. Namun, Mohammed Salisu berhasil memberi Ghana keunggulan setelah kemelut di mulut gawang pada menit ke-24.

Kudus kemudin menggandakan keunggulan pada menit ke-34 dengan sundulan yang tepat setelah umpan silang Jordan Ayew yang dikirim dengan indah dari sisi kiri.

Cho Gue Song mencetak dua gol lewat sundulan cepat untuk membawa Korea Selatan menyamakan kedudukan pada menit ke-58 dan 61. Sebelum Kudus menambahkan gol keduanya pada menit ke-68 dengan penyelesaian yang dilakukan dengan baik untuk menjadikan 3-2 untuk kemenangan Ghana.

Hasil ini membuat Korea Selatan berada di dasar klasemen Grup H Piala Dunia 2022 dengan raihan satu angka dari dua laga. Sementara Ghana naik ke peringkat kedua dengan koleksi tiga angka.

Kemenangan pertama Ghana di babak penyisihan ini berarti mereka mengendalikan nasib mereka sendiri untuk lolos ke babak sistem gugur menuju pertandingan terakhir mereka melawan Uruguay pada hari Jumat.

Korea Selatan masih bisa lolos ke babak sistem gugur tetapi mereka harus mengalahkan Portugal dalam pertandingan grup terakhir mereka pada hari Jumat.

Kamerun tetap menghidupkan harapan tipis mereka untuk mencapai babak 16 besar setelah pemain pengganti Vincent Aboubakar mengilhami kebangkitan yang luar biasa dalam hasil imbang 3-3 dengan Serbia di Grup G.

Jean-Charles Castelletto memberi Kamerun keunggulan awal sebelum Strahinja Pavlovic dan Sergej Milinkovic-Savic mencetak gol dalam waktu dua setengah menit untuk memberi Serbia keunggulan di babak pertama.

Aleksandar Mitrovic memperpanjang keunggulan itu lebih jauh sebelum Aboubakar dan Eric Maxim Choupo-Moting menyelesaikan comeback untuk Kamerun. (dam)

Exit mobile version