Argentina Dinilai Makin Berbahaya dan Tak Mudah Ditebak

Argentina Dinilai Makin Berbahaya dan Tak Mudah Ditebak - messi argen - www.indopos.co.id

Lionel Messi dkk buka peluang Argentina lolos ke Babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022. Foto: Twitter @FifaWorldCup

INDOPOS.CO.ID – Timnas Argentina dan timnas Kroasia bakal saling berhadapan di semifinal Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail Iconic, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB. Kedua tim akan tampil habis-habisan demi melaju ke babak final.

Pengamat dan komentator sepakbola Binder Singh menyatakan, pola serangan timnas Argentina saat ini lebih kreatif. Mereka bisa membangun serangan secara cepat dan pembagian bola lebih merata.

“Argentina ini meskipun ada Lionel Messi, tapi pemain-pemain lain mereka juga sangat bagus. Mereka bisa memberikan pressing dari tengah,” kata Binder dalam kanal YouTube miliknya Bola Bung Binder, Selasa (13/12/2022).

Hal tersebut terbukti ketika timnas Argentina melawan timnas Australia di babak 16 besar. Mengingat Angel Di Maria mengalami cedera saat melawan Polandia laga pemungkas Grup C Piala Dunia 2022.

“Jadi tidak selalu mereka bermain dari wings, apalagi Di Maria tidak main di dua pertandingan secara full. Jadi mereka tak hanya menyerang dari sektor sayap, tapi bisa menyerang dari tengah,” tutur Binder.

Menurutnya, permainan La Albiceleste julukan timnas Argentina tak selalu terpusat kepada Lionel Messi. Justru para pemain lain membantu membuat tempo permainan lebih variatif.

Bahkan mereka cukup banyak tekanan untuk pertahanan lawan-lawannya. “Jadi serangan dari Argentina akan sulit untuk ditebak. Arah bolanya ini akan ke mana, karena mereka mulai menyerang dengan mengandalkan variasi serangan,” ucap Binder.

“Tetap saja Lionel Messi harus berada dalam performa terbaiknya. Saya menilai bahwa di Piala Dunia 2022, perform dia luar biasa. Benar-benar on fire,” sambungnya. (dan)

Exit mobile version