INDOPOS.CO.ID – Mantan Pegulat Nasional, Herlambang Hasea Hotmaruli kecewa dengan batalnya kejuaraan Dunia Gulat Pantai (Anoc World Beach Games) yang sedianya akan digelar Agustus mendatang di Bali.
Herlambang mengaku terkejut pembatalan kegiatan, karena series sebelumnya telah di laksanakan di Singapura Awal Juni 2023. Terlebih atlet Indonesia sudah sangat maksimal persiapannya.
“Saya sangat terkejut dan kecewa atas pembatalan kejuaraan ini (Anoc World Beach Games, Red). Menurut saya, ajang ini dapat menjadi sebuah kesempatan bagi Indonesia , khususnya atlet atlet yang bertanding untuk berlaga di kejuaraan dunia serta mendapatkan pengalaman beharga khususnya bagi atlet gulat pantai, terlebih ini skala dunia,””ujar Herlambang, Jumat (7/7/2023) lewat telepon genggamnya.
Atlet Gulat Indonesia yang pernah menjuarai kejuaraan gulat Asia 2008 tersebut menjabarkan pembatalannya pun sangat tidak profesional. Panitia Lokal di Bali yang menarik diri, tapi dengan alasan yang sulit untuk diterima akal sehat.
“Alasannya masih simpang siur, disini harusnya diperjelas dan duduk bersama. Mengapa ini bisa terjadi disaat tinggal sebulan lagi. Saya pribadi berharap ada solusi lain yang bisa di lakukan Pemerintah dalam hal ini Kemenpora maupun pihak terkait. Karena ini adalah penting bagi olahraga Indonesia juga khususnya nama baik Indonesia,” harap mantan atlet gulat yang kini sudah menjadi wasit aktif berlisensi International United World Wrestling tersebut.
Menurutnya, kejuaraan berskala dunia tersebut selain sangat bermanfaat dan penting bagi atlet Indonesia yang sudah mempersiapkan diri, tentunya even itu akan sangat bermanfaat bagi perekonomian masyarakat sekitar tempat tersebut berlangsung kegiatan. Federasi Gulat Dunia Atau UWW juga sudah merilis keterangan resmi tentang kekecewaan Ketua Gulat Dunia tentang batalnya Kejuaraan Gulat Dunia Pantai di Bali.
“Kita harus yakin dan berharap Semoga Pak Menteri Olahraga dan Jajarannya dapat menemukan jalan keluar dan mungkin aja kita boleh bermimpi ANOC World Beach Games Tetap Berlangsung di Indonesia,” pintanya lagi.
Awalnya, ANOC World Beach Games (AWBG) 2023 bali bakal dilaksanakan pada tanggal 5-12 agustus 2023 mendatang. Namun satu bulan sebelom pagelaran event tersebut, Bali mennyatakan Mundur dari Tuan Rumah World Beach Games 2023. “Menurut keterangan ANKC, tidak cairnya anggaran dari pemerintah menjadi penyebab mundurnya Bali sebagai tuan rumah,” pungkasnya geram. (ney)