Indonesia Kembali Telan Kekalahan, Bobroknya Lini Belakang Skuad Garuda

Indonesia Kembali Telan Kekalahan, Bobroknya Lini Belakang Skuad Garuda - timnas - www.indopos.co.id

Pemain Timnas Indonesia Rizky Ridho berusaha menguasai bola saat melakoni laga lawan timnas Iran. (Dok PSSI)

INDOPOS.CO.ID – Timnas Indonesia harus mengakui ketangguhan timnas Iran. Skuad Garuda kembali menelan kekalahan dalam uji coba terakhir menjelang Piala Asia 2023. Kali ini dihajar lima gol tanpa balas di Al Rayyan Training Site, Qatar, Selasa (9/1/2024) malam.

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan, sebagian besar gol lawan yang tercipta merupakan kesalahan anak asuhnya di lini belakang. Hal tersebut menambah cacatan minor barisan pertahanan skuad Garuda.

“Memang ada beberapa kesalahan dari lini belakang kita, apalagi ada tiga gol yang merupakan hasil dari kesalahan kita sendiri,” kata Shin Tae-yong dalam keterangan PSSI, Rabu (10/1/2024).

Indonesia telah melakoni tiga laga persiapan menatap Piala Asia 2023. Namun, tak pernah meraih kemenangan, justru pasukan Shin Tae-yong selalu menelan kekalahan.

Pada leg pertama melawan timnas Libya, Rizky Ridho dan kawan-kawan kalah telak 4-0. Laga tersebut digelar di Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Selasa (2/1/2024). Hasil buruk kembali didapat Indonesia pada leg kedua, Jumat (5/1/2024) kalah tipis 2-1.

Pelatih asal Korea Selatan itu berjanji bakal mengevaluasi permainan anak asuhnya. Sehingga mampu membalikan keadaan dari tekanan lawan, tentu dapat mengkreasikan serangan.

“Kedepannya lawan akan lebih banyak menguasai bola. Karenanya kita akan melatih situasi itu, agar pemain bisa mencari celah untuk menyerang balik dan menciptakan peluang yang baik,” ucap Shin Tae-yong.

Piala Asia 2023 berlangsung di Qatar pada 12 Januari – 10 Februari 2024. Indonesia tergabung di Grup D bersama Irak, Jepang, dan Vietnam dalam Piala Asia 2023. Laga perdana akan dihadapi Indonesia melawan Irak pada 15 Januari 2024. (dan)

Exit mobile version