Persija vs Madura, Laskar Sapeh Kerrab Berambisi Pertahankan Tren Positif

Persija vs Madura, Laskar Sapeh Kerrab Berambisi Pertahankan Tren Positif - madura utd - www.indopos.co.id

Skuad Madura United. (Liga Indonesia Baru)

INDOPOS.CO.ID – Pelatih Madura United FC, Fabio Lefundes bertekad, membawa timnya kembali meraih hasil positif saat menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-24 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (9/2/2022) malam.

Tim Laskar Sapeh Kerrab julukan Madura United, tidak tersentuh kekalahan dalam dua laga terakhir. Sejak melawan PSIS Semarang pada pekan 21 BRI Liga 1 2022, Jumat (28/1/2022) malam. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Madura United.

Selanjutnya meraih hasil seri saat bersua Persela Lamongan pada, Sabtu (5/2/2022) dengan skor akhir 1-1. Fabio memastikan, tidak banyak mengubah komposisi skuatnya saat menghadapi tim Macan Kemayoran julukan Persija.

“Satu pertandingan lagi kita harus bermain, kali ini kita persiapan untuk Persija. Dari 30 persen pertandingan lalu kita bawa ke pertandingan berikutnya,” kata Fabio melalui laman Liga Satu Baru, Rabu (9/2/2022).

Ia memprediksi, materi pemain yang dimiliki Persija Jakarta saat ini patut diwaspadai oleh Andik Rendika Rama dkk.

Terlebih Persija Jakarta juga belum memastikan siapa-siapa saja pemain yang akan diturunkan saat melawan Madura United.

“Kita tidak tahu siapa yang bakal main dari sana. Jadi kita belum bisa tahu bagaimana menghadapi kekuatan lawan,” tuturnya.

Sementara Persija punya rekor pertemuan lebih baik melawan Madura United. Dari lima pertemuan terakhir, Macan Kemayoran mampu mengalahkan Madura United tiga kali sisanya berakhir imbang. (dan)

Exit mobile version