Mobil Fiersa Besari Kecelakaan di Bone, Nyaris Masuk Jurang

Fiersa-Besari

Musisi asal Kota Bandung, Fiersa Besari. Foto: Instagram/@fiersabesari

INDOPOS.CO.ID – Musisi asal Kota Bandung, Fiersa Besari mengalami kecelakaan tunggal di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada, Sabtu (3/6/2023) malam. Kendaraan yang ditumpangi rombongannya nyaris masuk jurang.

Kejadian tersebut terjadi setelah Fiersa manggung di Kabupaten Bone. Ia berencana langsung bertolak ke Jakarta untuk tampil di Java Jazz Festival pada hari ketiga, Minggu (4/6/2023).

“Saya dan tim manggung di Bone. Kami ngejar penerbangan pagi. Alhamdulilah semuanya sehat. Selamat sampai Jakarta,” kata Fiersa dalam akun Instagram miliknya @fiersabesari dilihat, Senin (5/6/2023).

Musisi dan penulis novel itu memilih jalur darat untuk menuju ke bandara di Makassar. Perjalanan dilakukan tengah malam. Nahas, kendaraan yang ditumpanginya menabrak batu karena diduga sopirnya mengantuk.

“Kalau disebut parah, ya lumayan. Disebut Alhamdulilah, ya semuanya selamat,” ucap Fiersa.

Ia menjelaskan, alasan mengejar penerbangan pagi di Makassar karena dalam dunia musik biasanya sebelum tampil dilakukan persiapan mengatur setiap instrumen musik termasuk vokal.

“Saya kasih tahu konteksnya dulu, jadi kalau di dunia musik, sebelum event dimulai kita harus cek sound dulu,” jelasnya.

“Nah cek sound biasanya pagi-pagi. Makanya, kalau meskipun kita manggungnya malam atau sore, kita harus datang ke kota tertentu itu pagi-pagi. Karena ada panggung berderetan gitu ya, kebayang lah capeknya,” tambahnya. Beruntung, ia akhirnya bisa tampil di Java Jazz Festival, Jakarta. (dan)

Exit mobile version