Masalah di Jakarta Datang dan Pergi, Anies: Pj Gubernur Baru Bisa Tuntaskan Itu

Anies Baswedan

Anies Baswedan bersama Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. Foto: Instagram/@aniesbaswedan

INDOPOS.CO.ID – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meyakini Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mampu menuntaskan masalah-masalah di Jakarta. Pernyataannya tersebut diungkapkan Anies Baswedan usai pelantikan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Jakarta, Senin (17/10/2022).

Menurut Anies, penunjukan Heru Budi Hartono sebagai Pj Gubernur DKI oleh Presiden Jokowi sudah tepat. Sebab masalah di Jakarta datang dan pergi.

“Dengan kepemimpinan beliau ada solusi lapis demi lapis untuk kebaikan Jakarta,” katanya.

Terkait program Pemprov DKI, menurut dia, semuanya sudah tertuang dalam rencana kerja pemerintah dan kegiatan strategis daerah. “Dan saya yakin cara kerja tersebut akan dilakukan oleh Pj Gubernur nanti,” ucapnya.

Diketahui, pelantikan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dilakukan hari ini (17/10/2022). Pelantikan dilakukan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian di Balaikota Jakarta. (nas)

Exit mobile version