Komisi Informasi DKI Jakarta Jadi Motor Penggerak Kemajuan Pembangunan

ki

Pelantikan anggota Komisi Informasi Provinsi DKI Jakarta. Foto: Komisi Informasi DKI Jakarta untuk INDOPOS.CO.ID

INDOPOS.CO.ID – Agus Wijayanto Nugroho dan Luqman Hakim dilantik menjadi anggota Komisi Informasi (KI) Provinsi DKI Jakarta. Pergantian Antar Waktu (PAW) dilakukan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

“Kami berharap Komisi Informasi DKI Jakarta dapat menuntaskan amanah dengan baik,” ujar Heru Budi Hartono di Jakarta, Rabu (26/10/2022).

Sehingga, lanjut dia, bisa memperkuat tugas konstitusi dan memberikan dampak positif bagi pembangunan DKI Jakarta. Selain membantu sinergitas kemitraan dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk meningkatkan layanan dan keterbukaan informasi.

“Komisi Informasi DKI harus jadi motor penggerak kemajuan pembangunan Kota Jakarta,” katanya.

Dikatakan Heru, Pemprov DKI Jakarta terus berupaya memberikan pelayanan berkualitas dengan menjamin kepastian informasi publik masyarakat yang semakin baik dan informatif.

“Semoga kita terus konsisten menjaga prinsip transparansi dalam penyelenggaraan pemerintahan agar masyarakat dapat terlibat langsung dalam pembangunan yang berkelanjutan,” terangnya.

Sementara itu, Ketua Komisi Informasi Pusat Donny Yoesgiantoro berharap, Komisi Informasi DKI Jakarta bisa mengawal keterbukaan informasi publik lebih baik. Apalagi dengan komposisi lengkap saat ini.

“Semoga Komisi Informasi DKI dapat lebih baik lagi dengan komposisi lengkap saat ini,” katanya. (nas)

Exit mobile version