Kata PKS, Bangsa Ini Butuh Calon Pemimpin yang Berpegang Moral dan Etika

Pencoblosan Pemilu

Simulasi pemungutan suara pada pemilu. Foto: dok Bawaslu

INDOPOS.CO.ID – Calon presiden (capres) akan menjadi penunjuk arah moral bangsa dan pemimpin tertinggi di pemerintahan. Maka dia juga menjadi guru bangsa utama, jadi bagi siapa saja yang akan maju harus bersikap gentelman.

Pernyataan tersebut diungkapkan Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera PKS Mardani Ali Sera melalui gawai, Sabtu (16/4/2022). Demikian pula bagi para menteri harus gentelman menyatakan sikap akan maju agar fokus dan tidak terbelah.

“Jadi bagi siapa saja, apakah itu menteri yang akan maju pada Pilpres 2024 harus gentelman menyatakan sikap dari awal agar tidak terbelah dan fokus ke sana,” katanya.

Ia mengakui secara aturan tidak ada yang mengatur soal itu. Namun yang dibutuhkan oleh seorang calon pemimpin itu adalah mereka yang berpegang pada moral dan etika.

“Memang tidak ada aturan yang memaksa mereka harus mundur. Kan aturan berlaku secara formal,” ungkapnya.

Sebelumnya, ramai diperbincangkan publik rencana empat menteri kabinet Jokowi yang akan maju di Pilpres 2024 nanti. Mereka di antaranya: Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pariwisata Sandiaga Uno dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. (nas)

Exit mobile version