Tak Wakili Golkar, JK Bakal Bertemu dengan Megawati Secara Pribadi

Tak Wakili Golkar, JK Bakal Bertemu dengan Megawati Secara Pribadi - jk - www.indopos.co.id

Wapres ke-10 dan 12 RI sekaligus Ketua DMI Jusuf Kalla di Mukatamar DMI, Jakarta. (Tim Media JK)

INDOPOS.CO.ID – Wapres RI ke-10 dan 12 Jusuf Kalla (JK) memastikan, tidak akan membawa nama institusi mana pun dalam rencana pertemuan dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, melainkam hanya mewakili nama diri pribadi.

Hal tersebut seraya menjawab tudingan politisi Partai Golkar Idrus Marham untuk tidak mengatasnamakan, Golkar dalam rencana pertemuannya dengan ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

“Saya datang sebagai Jusuf Kalla, apa urusan saya dengan Partai politik,” kata JK dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (1/3/2024).

Mengenai kapan dilaksanakanya pertemuannya tersebut, JK belum memberikan waktu yang pasti. Namun, ia dan Megawati sudah bertemu secara hati karena sama-sama menginginkan kebaikan untuk negara.

“Kita selalu bertemu di hati, yang penting apa yang kita cita-citakan sebuah negara yang baik demokratis dapat dicapai,” ujar JK.

Politisi Golkar Idrus Marham menilai, wacana pertemuan antara JK dan Megawati kurang elok bila membawa nama partai Golkar. Sebab, tak pernah ada arahan apa pun dari internal partai berlambang pohon beringin itu.

“Kalau tidak ada mandat dari ketua umum maka sangat tidak etis, ya sangat tidak etis JK bicara dengan Mba Mega atas nama Golkar,” ucap Idrus di kawasan Menteng, Jakarta, Kamis (29/2/2024). (dan)

Exit mobile version