Vaksinasi Lansia di Kota Serang Belum Capai Target

vaksinasi lansia

Wali Kota Serang Syafrudin saat meninjau pelaksanaan vaksinasi lansia di Kecamatan Serang

INDOPOS.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang sedang gencar melakukan vaksinasi massal terhadap masyarakat lanjut usia (Lansia).

Mengingat sampai saat ini, presentase target vaksinasi lansia baru mencapai 49 persen, dari yang ditargetkan 60 persen.

Wali Kota Serang Syafrudin menyampaikan, akselerasi vaksinasi akan dilakukan secara berkala. Untuk di Kecamatan Serang, ada 120 orang mengikuti vaksinasi.

“Dari 12 kelurahan ini semua dilakukan vaksinasi bukan hari ini saja tetapi secara terus menerus, karena kita menyiapkan sembako untuk lansia secukupnya,” katanya, Jumat (11/2/2022).

Syafrudin berharap vaksinasi di Kota Serang ini tercapai sepenuhnya sesuai dengan apa yang ditentukan oleh Pemerintah Pusat.

“Kami berharap ini bahkan melebihi target, kalau bisa mencapai 70 persen atau sampai 80 persen, karena vaksin umum sudah mencapai 97 persen,” tambahnya.

Selain itu Kepala Dinas Kesehatan Kota Serang Ahmad Hasanudin mengungkapkan, selain vaksinasi lansia yang dijalankan, penyuntikan vaksin kepada anak sekolah turut digencar.

“Vaksin yang kita sediakan saat ini Astrazeneca dan di Kota Serang Vaksinasi Booster sudah bisa dilakukan,” ucapnya. (son)

Exit mobile version