PPP Ngotot Akan Rebut Kursi Wali Kota Serang

ppp

Ketua Dewan Pimpinan  Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Serang, Uhen Zuhaeni

INDOPOS.CO.ID – Partai politik mulai menata strategi guna mendulang suara di Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024. Saat ini, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sedang ancang-ancang mempersiapkan kader untuk nyalon di legislatif dan eksekutif.

Dewan Pimpinan  Cabang (DPC) PPP Kota Serang secara terang-terangan akan mengusung kadernya jadi wali kota.

“PPP harus mencalonkan Wali Kota, bukan Wakil Wali Kota, kalau tafsir yang lain silahkan,” Ketua DPC PPP Kota Serang, Uhen Zuhaeni, Minggu (13/2/2022).

Uhen menuturkan, Kota Serang yang statusnya sebagai Ibu Kota Provinsi Banten sangat menentukan bagi karier politik PPP.

Terlebih saat ini, Wakil Wali Kota Serang merupakan kader dari PPP. Sehingga target di 2024, partai berlambang Ka’bah itu menargetkan kadernya duduk di kursi pemerintahan paling tinggi.

“Kita akan tetap mengusung Wali Kota. Kita berharap tidak menginjak di lubang yang sama,” tuturnya.

Sejauh ini, kata Uhen, calon terkuat di PPP untuk menjadi Wali Kota Serang adalah Subadri Ushuludin.

Selain itu, Subadri juga diproyeksikan akan dicalonkan sebagai Wakil Gubernur Banten.

“Calonnya tentu dari yang ada saat ini. Terus kalau dalam perjalannya dia (Subadri) nyalon Wakil Gubernur, ya Ketua DPC nya juga siap,” tutupnya. (son)

Exit mobile version