Newcastle Bermain Imbang Tanpa Gol Lawan Crystal Palace di Liga Premier

Miguel-Almiron

Miguel Almiron (kiri) adalah salah satu dari sejumlah pemain Newcastle yang melewatkan peluang mencetak gol. (skysports.com)

INDOPOS.CO.ID – Pertandingan Newcastle United melawan Crystal Palace di pekan ke-21 Liga Premier, di Selhurst Park, berakhir imbang tanpa gol, Minggu (22/1/23) dini hari WIB.

Miguel Almiron hampir menciptakan gol pada menit ke-5. Namun tendangan first time-nya sedikit melebar di sisi kanan gawang Crystal Palace.

Pada babak pertama, Newcastle memiliki banyak peluang untuk mencetak gol namun penampilan apik kiper Guaita berhasil mengamankan gawang The Eagles dari kebobolan.

Pada babak kedua, Newcastle United tetap mendominasi permainan namun masih gagal menembus gawang Guaita. Crystal Palace mendapat peluang emas menit ke-72 lewat Mateta. Namun tendangan keras Mateta dari dalam kotak penalti masih bisa dimentakan oleh Nick Pope.

Hingga peluit panjang dibunyikan skor 0-0 tidak berubah. Newcastle United gagal memperlebar jarak dengan Manchester United. Newcastle United masih berada di peringkat 3 dengan raihan 39 poin dari 20 laga.

Pelatih kepala Newcastle Eddie Howe mengaku kecewa karena mereka tidak bisa memenangkan pertandingan melawan Crystal Palace.

“Setiap kali Anda tidak mencetak gol, itu menjadi perhatian. Tim kami tidak mencetak angka yang saya inginkan,” kata Howe seperti dilansir Sky Sports, Minggu (22/1/2023).

Sementara itu, Manajer Palace Patrick Vieira senang permainan yang ditunjukkan timnya, tidak hanya melawan Newcastle tetapi dalam dua pertandingan sebelumnya melawan Chelsea dan Manchester United.

Laju tiga pertandingan dalam enam hari ini telah membuat tim Vieira keluar dengan dua poin, dengan manajer Eagles puas dengan bagaimana timnya bersaing.

“Anda selalu menginginkan lebih tetapi pada saat yang sama Anda harus menyadari tim yang kami lawan, Chelsea, United dan Newcastle. Tiga tim berada di level yang berbeda,” ungkapnya.

Vieira mengatakan dia senang dengan poin melawan Newcastle.

“Penting bagi kami untuk mencoba bersaing sebaik mungkin melawan tim-tim itu. Dan kami melakukannya dengan baik melawan tim-tim itu. Sekali lagi, itu tidak mudah sama sekali. Kami bersaing dengan baik dan kami mendapatkan poin yang pantas kami dapatkan,” katanya.

“Pertandingan hari ini menunjukkan kepada kami sisi lain dari permainan yang sangat penting bagi kami. Ini bukan hanya tentang bermain, menguasai bola dan sepak bola yang bagus. Hari ini adalah tentang bertahan dengan baik,” tuturnya.

“Itulah mengapa saya bangga dengan tim. Kami ingin, tentu saja, untuk bermain dan memiliki lebih banyak penguasaan bola, tetapi kami harus berusaha keras dan menunjukkan sisi lain permainan. Dan kami melakukannya dengan baik,” tutupnya. (dam)

Exit mobile version