KumHAM Banten Sosialisasi Program Pendidikan Jarak Jauh Jenjang S2 dan S3 SKSG UI

KumHAM Banten Sosialisasi Program Pendidikan Jarak Jauh Jenjang S2 dan S3 SKSG UI - kumham banten 1 - www.indopos.co.id

KumHAM Banten terima sosialiasi program pendidikan jarak jauh dari UI (Humas KumHAM Banten)

INDOPOS.CO.ID – Jajaran Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Banten terima Sosialisasi Program Pendidikan Jarak Jauh Jenjang S2 dan S3 Sekolah Kajian Stratejik dan Global Universitas Indonesia, Selasa (11/10/2022).

Bertempat di Aula Lantai III, Sosialisasi yang dipimpin Ira Deviani selaku Konseptor YHIY-Camp diikuti oleh jajaran Kantor Wilayah dan Kepala Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kemenkumham Banten.

Apresiasipun disampaikan Kepala Divisi Administrasi Sri Yusfini Yusuf. “Pendidikan adalah syarat mutlak yang harus dimiliki oleh setiap ASN. Terlebih, jika ia ingin duduk dalam jabatan tinggi,” ujar Yusfini .

“Dan hal tersebut diharapkan dapat menjadi pemacu bagi jajaran Tunas Pengayoman untuk terus mengupgrade diri dengan mengikuti pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” sambungnya.

Sekolah Kajian Stratejik dan Global adalah penyelenggara Program Magister bercorak multidisiplin yang memfasilitasi proses-proses kreatif dan berpikir yang kritis untuk mewujudkan ilmu baru bersifat strategis dalam menghadapi tantangan global.

Dengan visi menjadi pusat unggulan akademik di bidang Ketahanan Nasional yang bersifat strategis dengan pendekatan multidisiplin, Program Studi (prodi) menyelenggarakan Pendidikan Magister Kajian Stratejik Ketahanan Nasional dengan berbagai peminatan.

Saat ini SKSG UI memiliki berbagai program studi mulai dari Kajian Stratejik Ketahanan Nasional, Kajian Kepolisian, Kajian Terorisme, Kajian Gender, Kajian Pengembangan Perkotaan, Kajian Wilayah Amerika, Kajian Wilayah Eropa, Kajian Wilayah Jepang & Asia Timur, Kajian Wilayah Timur Tengah, dan Kajian Islam.

Secara khusus, prodi ini bertujuan untuk menghasilkan profil lulusan yang yang mampu menganalisis isu-isu stratejik yang berpotensi mengancam ketahanan lembaga, daerah dan nasional, mampu membuat perencanaan stratejik pembangunan daerah, bahkan nasional, mampu membuat analisis kebijakan publik dan bisnis yang berwawasan ketahanan, mampu mengembangkan kepemimpinan strategis dan mengambil keputusan dalam situasi chaos dan conflict, serta mampu menganalisis potensi ancaman dan membuat sistem yang early warning.

Diharapkan, adanya Prodi ini dapat menghasilkan lulusan magister yang memiliki kemampuan untuk membuat strategi penyelesaian masalah ketahanan nasional melalui pengembangan pengetahuan multidisiplin, memecahkan masalah berdasarkan pengelolaan riset, dan menghasilkan penilaian terhadap berbagai fenomena yang terjadi yang dapat mengganggu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara serta dapat mengganggu integritas dan eksistensi sebuah Negara. (yas)

Exit mobile version